profesi berbasis AI

Revolusi Karir di Era AI: 5 Profesi Berbasis AI Paling Dibutuhkan di Tahun 2024 – 2025!

Posted on

Berapa kisaran gaji yang didapatkan dari ke 5 profesi tersebut

Meskipun lima profesi berbasis AI ini memiliki potensi besar, perlu diketahui bahwa tren pekerjaan dan teknologi dapat berubah seiring waktu. Selalu ada potensi munculnya profesi baru atau perubahan dalam permintaan pasar kerja, terutama dengan kemajuan teknologi yang pesat. Oleh karena itu, fleksibilitas dan kemampuan untuk terus belajar dan beradaptasi akan menjadi aset berharga untuk menghadapi dunia kerja yang dinamis.

Berbicara kisaran gaji untuk profesi yang telah disebutkan akan sangat bervariasi tergantung pada berbagai faktor, termasuk lokasi geografis, tingkat pengalaman, tingkat pendidikan, perusahaan di mana seseorang bekerja, dan sektor industri. Berikut adalah perkiraan kisaran gaji dalam Rupiah (IDR) dan dalam rentang per bulan untuk masing-masing profesi di Indonesia pada tahun 2022-2023, antara lain:

Ahli AI dan Data Scientist

  • Junior/Entry-Level: Rp. 8,5jt – 14jt (per bulan)
  • Middle-Level: Rp 14jt – 21jt (per bulan)
  • Senior/Experienced: Rp 21jt – 35jt+ (per bulan)

Pengembang Aplikasi dan Software AI

  • Junior/Entry-Level: Rp 10jt – 14jt (per bulan)
  • Middle-Level: Rp 14jt – 21jt (per bulan)
  • Senior/Experienced: Rp 21jt – 28jt+ (per bulan)

Insinyur Robotik dan Automasi

  • Junior/Entry-Level: Rp 8,5jt – 12,5jt (per bulan)
  • Middle-Level: Rp 12,5jt – 16,5jt (per bulan)
  • Senior/Experienced: Rp 16,5jt – 25jt+ (per bulan)

Analis Big Data

  • Junior/Entry-Level: Rp 8,5jt – 12,5jt (per bulan)
  • Middle-Level: Rp 12,5jt – 16,5jt (per bulan)
  • Senior/Experienced: Rp 16,5 – 22jt+ (per bulan)

Ahli Keamanan Cyber AI

  • Junior/Entry-Level: Rp 10jt – 14jt (per bulan)
  • Middle-Level: Rp 14jt – 19jt (per bulan)
  • Senior/Experienced: Rp 19jt – 28jt+ (per bulan)

Beberapa gambaran gaji dari profesi berbasis AI yang Kami tampilkan diambil dari berbagai sumber. Perkiraan ini tentunya sangat berbeda tergantung kemampuan perusahaan dan level dari perusahaan. Selanjutnya, Kalian perlu mempersiapkan kompetensi dan sertifikasi yang mengarah sesuai bidang minat yang Kalian tekuni. Penghasilan baik dari profesis berbasis AI ataupun di bidang teknologi yang Anda peroleh biasanya sejalan dengan meningkatnya kemampuan yang Kita miliki. Perlu diingat bahwa semakin tinggi gaji, maka semakin besar tanggung jawab posisi tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *